Junaidi
Junaidi
  • Dec 7, 2021
  • 4028

Danrem 022/PT Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung Ramah Tamah Dengan Forkopimda Labuhanbatu Dan Labusel

Labuhanbatu Wartamiliter - Danrem 022/PT Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung S.A.P. melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Labuhanbatu wilayah teritorial Kodim 0209/LB, Selasa (06/11/2021).

Dalam kegiatan kunjungan kerjanya, Danrem 022/PT menyempatkan melaksanakan kegiatan ramah tamah dengan forkopinda labuhanbatu dan labuhanbatu selatan bertempat di rumah makan lembur guring di jalan SM Raja Kelurahan bakaran batu kecamatan rantau selatan kabupaten labuhanbatu.

Dikesempatan itu, Danrem 022/PT Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung dalam kata sambutannya menyampaikan ucapan rasa syukur kepada Allah SWT dimana masih diberikan kesempatan kesehatan sehingga dapat berkumpul di acara kunjungan kerja dan silaturahmi.

"Sebetulnya sudah lama kami ingin berkunjung ke wilayah kabupaten Labuhanbatu namun berhubung padatnya kegiatan baru bisa terlaksana pada hari ini dalam kunjungan kerja, " Ujarnya.

"Terima kasih atas sambutan Bupati Labuhanbatu, wakil Bupati Labuhanbatu selatan, suatu kehormatan bagi saya sudah di terima cukup baik disini, " kata Danrem menyambung ucapannya.

"Saya selama menjabat kurang lebih 5 bulan, baru 5 kodim yang dapat saya kunjungi, Saya sangat bersyukur pada malam hari ini, dapat bertemu dengan bapak ibu yang ada di kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu selatan ditembat yang berbahagia ini, " Ungkapnya.

Pesan saya tambah Danrem 022/PT. Kepada pemerintah daerah kabupaten Labuhanbatu agar tidak disepelekan ada 2 (dua) hal yaitu : Pertama, "Penanganan Penyebaran pandemi covid 19 harus betul-betul dilaksanakan sesuai protokol kesehatan, pelaksanaan Vaksinasi sampai akhir Desember harus mencapai target 70 persen."

Kedua, "Masalah cuaca ektrim, perlu dari awal pemerintahan kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu selatan, agar dilakukan memetahan daerah daerah yang rawan bencana, " Pesannya.

Sementara itu diitempat yang sama sebelumnya, Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, M.KM dalam kata sambutannya menyampaikan "Ucapan selamat datang kepada Danrem 022/PT,  Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung S.A.P. beserta ibu ke kabupaten Labuhanbatu."

"Kami disini Bupati Labuhanbatu, wakil Bupati Labuhanbatu selatan ingin selalu bersahabat dengan pejabat-pejabat yang ada di Sumatera Utara, " Ucapnya.

Disini juga juga kami sampaikan ucapan terima kasih kepada Dandim dan Kapolres yang senantiasa menjaga kamtibmas di kabupaten Labuhanbatu yang mana kondisinya tetap aman dan kondusif."

"Kami Bupati Labuhanbatu dan Bupati Labuhanbatu selatan mohon maaf karena belum bisa berkunjung ke tempat Bapak Danrem 022/PT, " Tambah Erik Atrada menutup kata sambutannya.

Tampak hadir dalam kegiatan ramah tamah tersebut, Danrem 022/PT, Kolonel Inf Parlindungan Hutagalung S.A.P, Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, M.KM, Dandim 0209/LB, Letkol Inf. Asrul Kurniawan Harahap, SE, M.Tr (Han), Kapolres Labuhanbatu, AKBP Anhar Arlia Rangkuti, S.I.K, Kajari Labuhanbatu, Jefri Penangin Makapedua, SH, MH, Kajari Labusel Muhammad Alinafiah Saragih, S.H. M.H, Kapenrem 022/PT Mayor Inf S. Tanjung, Pasi Intel 022/PT, Mayor CZI T. M Panjaitan, PLH Kasdim 0209/LB, Mayor Inf M Tarigan, Mayor Inf DW Aritonang (Pabung Labuhanbatu Selatan), Mayor inf Perlindungan Sinaga (Danramil 02/TL), Hj. Elya Rosa Siregar (Wakil Bupati Labuhanbatu), H.Ahmad Fadli Tanjung, S.Ag (Wakil Bupati Labusel), M. Yusuf Siagian ( Sekda Kab Labuhanbatu), Ny Mira Parlindungan Hutagalung (ketua Persit KCK PD 1 Korcabrem 022), Ny Vitha Asrul Harahap (Ketua Persit KCK Cab XXXVI Dim 0209/LB, Seluruh perwira staf Kodim 0209/LB dan Seluruh kepala OPD kabupaten Labuhanbatu.

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU